Jam Terbaru Daniel Wellington 2018 dan Sejarah Pembuatannya


Untuk menyempurnakan tampilan, busana saja tidak cukup, perlu juga didukung dari ranah aksesori untuk menyelaraskannya. Salah satunya dengan penggunaan jam tangan. Tetapi bagi sejumlah pria, memiliki preferensi yang berbeda terhadap pemilihan jam tangan.

Ada yang menyukai jam tangan dengan detail yang rumit ada juga yang menyukai desain yang minimalis. Berbekal dari problema tersebut, label Daniel Wellington yang terkenal dengan desain minimalisnya, melansir koleksi jam tangan terbarunya baru-baru ini dengan seri Classic Black Cornwall.

Desainnya didominasi palet warna hitam memiliki garis rancang yang clean, dibekali dengan dengan pilihan ukuran penampang jam berdiameter 36mm dan 40mm. Angka pada jam tangan yang difungsikan sebagai penunjuk waktu digantikan dengan garis berpulas warna emas. Tidak hanya itu, pulasan warna emas juga terdapat pada jarum jam, dan lingkaran bingkai jam serta buckle pengikat.

Keistimewaan pun juga dihadirkan berupa water resistance, di mana kreasi horologi ini dapat bertahan di kedalaman air dan mampu bertahan hingga pada tekanan 3 bar. Dengan desain minimalis namun tetap mumpuni untuk dipakai diberbagai kesempatan yang tetap mencuri perhatian.

Label Daniel Wellington menyimpan sebuah kisah. Dikutip dari laman resmi Daniel Wellington, pendiri label ini, yakni Filip Tysander. bertemu seorang pria Inggris. Pria ini gemar mengenakan jam tangan vintage pada tali nato kulit yang tua. Nama pria itu adalah Daniel Wellington.

Terinspirasi dari gaya pria Inggris itulah, Filip memutuskan membuat produk arlojinya sendiri. Minimalis dan halus, desain klasik dengan tali yang dapat dipertukarkan benar-benar memiliki sisi menarik. Kini, beberapa tahun kemudian, desain ini masih merupakan bagian penting dari apa yang membuat Daniel Wellington begitu istimewa.

Tentu, pembaca yang paham akan mode mengenali benar desain khas Daniel Wellington yakni desain tali berlambang bendera Angkatan Laut Inggris yang menjadi pelopor tali NATO di tahun 1970-an.  Nah, harga jam tangan dengan label Daniel Wellington rata-rata dibanderol harga diatas Rp 1,5 juta.

1 komentar:

  1. Texas Poker | Judi Poker | Sakong Online

    Agen Poker OnlineTerpercaya dan Terbaik di Indonesia Menyendia berbagai macam permainan judi kartu terbaik di Asia dengan menggunakan uang asli. 1 ID untuk 8 Game Permainan yang disediakan oleh Situs Bandar PokerV

    Nikmati Promo Bonus Terbesar Dari Pokervita Situs Judi Sakong Online
    -> Bonus Cashback 0.5% (Dibagikan Setiap Minggu)
    -> Bonus Refferal 20%
    -> Customer Service 24 Jam Nonstop
    -> Support Deposit Pulsa, OVO & GoJek
    -> Minimal Deposit 10.000
    -> Minimal Withdraw 25.000

    Domino QQ Pulsa
    AduQ Online Via Pulsa
    Judi BandarQ Atau Bandar66 Online Mana Yang Lebih Menguntungkan

    Kontak Pokervita
    http://167.71.214.170/
    Livechat Pokervita
    WA: 08122222996
    Wechat: pokervitaofficial
    Line: vitapoker

    BalasHapus